Berikut disajikan contoh butir soal
dalam ranah kognitif memuat klasifikasi taksonomi tujuan pendidikan yang
dikemukakan oleh Benyamin S. Bloom, dkk (1956).
1.
Pengetahuan
(Knowledge)
1.1 Pengetahuan
spesifik
1.11.
Pengetahuan
tentang terminilogi
Pernyataan
manakah yang paling tepat mendeskripsikan tes?
A.
Alat
ukur hasil belajar dalam suatu unit belajar tertentu
B.
Pernyataan
atau tugas yang jawabannya dapat dibedakan yang benar dari yang salah
C.
‘pengukuran
hasil belajar yang dikuantifikasikan
D.
Proses
pengambilan keputusan yang menggunakan hasil pengukuran dan tujuan sebagai
acuan
E.
Penilaian
terhadap proses dan hasil suatu kegiatan belajar
1.12.
Pengetahuan
tentang fakta spesifik
Pada periode
manakah UUD 1945 sepenuhnya tidak berlaku di dalam wilayah Negara
Indonesia?
A.
Agustus
1945 – oktober 1945
B.
Oktober
1945 – Desember 1949
C.
Desember
1949 – Agustus 1950
D.
Agustus
1950 – Juli 1959
E.
Juli
1959 – September 1965
2.1 Pengetahuan
tentang cara dan alat yang berhubungan dengan yang spesifik
1.1.1.
Pengetahuan
tentang konvensi
Proses
pengambilan keputusan daam system demokrasi pancasila selalu harus diusahakan
melalui….
A.
Merujuk
kepada aturan yang berlaku
B.
Musyawarah
untuk mufakat
C.
Kesepakatan
antar fraksi
D.
Pemungutan
suara atau voting
E.
Kebijaksanaan
yang sesuai dengan nilai agama
1.1.2.
Pengetahuan
tentang kecenderungan dan urutan
Bila kebutuhan
akan suatu benda tetap, sedangkan produksi benda tersebut senantiasa
ditingkatkan, maka ada kecenderungan….
A.
Harga
akan tetap
B.
Harga
akan menurun
C.
Harga
akan naik
D.
Mutu
produksi akan menurun
1.1.3.
Pengetahuan
tentang klasifikasi dan kategori
Manakah artefak
berikut ini yang berasal dari zaman Neolitikum?
A.
Kapak
persegi
B.
Kapak
genggam
C.
Flake
D.
Batu
pasemah
E.
Candi
Dieng
1.1.4.
Pengetahuan
tentang kriteria
Bila ditemukan
suatu candi baru yang ada ukiran hiasan pada dindingnya, maka dapat ditentukan
bahwa candi tersebut berasal dari masa….
A.
Sriwijaya
B.
Mataram
pertama
C.
Majapahit
D.
Singosari
E.
Mataram
kedua
1.1.5.
Pengetahuan
tentang metodologi
Cara manakah
yang dapat dilakukan untuk mencegah hilangnya tanah humus di lahan pertanian
yang miring?
A.
Pengairan
B.
Penterasan
C.
Penghijauan
D.
Pananaman
E.
Pemupukan
3.1 Pengetahuan
tentang Universal dan Abstrak
3.1.1.
pengetahuan tentang prinsip dan generalisasi
Bila volume gas
konstan, bagaimanakah cara untuk menurukan tekanan gas tersebut?
A.
Menurunkan
temperaturnya
B.
Menaikkan
temperaturnya
C.
Menaikkan
tempatnya
D.
Menurunkan
tempatnya
E.
Memindahkan
tempatnya
3.1.2.
pengetahuan tentang teori dan struktur
Jantung manusia
pada awalnya terdiri dari dua bilik. Pengetahuan manakah yang mempelajari hal
tersebut?
A.
Anatomi
komparatif
B.
Fisiologi
komparatif
C.
Klasifikasi
D.
Embriologi
E.
Paleontologi
2.
Pemahaman
2.1. Translasi
Dalam REPELITA V
program pemerintah terutama ditujukan untuk membangun daerah Indonesia Bagian
Timur. Dengan demikian daerah manakah yang akan mendapat perioritas dalam
pembangunan sarana perhubungan dalam tahun 1992?
A.
aceh
B.
bali
C.
kalimatan
barat
D.
irian
jaya
E.
jawa
timur
1.2.
Interpretasi
Bila di bagian
luar sebuah peti kelihatan jelas ada gambar paying yang terkembang maka
tindakan apakah yang harus dilakukan oleh kuli yang mengangkat peti tersebut?
A.
membongkarnya
bila ada tujuan
B.
menyimpannya
di tempat yang teduh
C.
tidak
membalik peti tersebut
D.
memayungi
peti tersebut bila dibawa pergi
1.3.
Ekstrapolasi
Dalam bulan juli
1969 seorang pegawai golongan II/a tidak mampu membeli sebuah sepeda motor,
sedang dalam tahun 1989 rata-rata pegawai negeri golongan yang sama sudah dapat
membeli sebuah motor. Dari kenyataan ini dapat diartikan bahwa….
A.
Pegawai
negeri sudah lebih makmur
B.
Pegawai
negeri sudah lebih rajin menabung
C.
Pegawai
negeri lebih suka berhutang
D.
Pegawai
negeri lebih banyak bepergian
E.
Tidak
ada kesimpulan yang dapat ditarik
3.
Aplikasi
Suatu persegi
panjang yang luasnya 100 cm2, dengan panjang sisinya 20 cm. bila
kita ingin luasnya tetap sedangkan lebarnya dijadikan 8 cm, maka berapa
besarkah panjangnya harus dikalikan?
A.
1,250
B.
0,750
C.
0,675
D.
0,500
E.
0,375
4.
Analisis
4.1. analisis
elemen
HADIAH LANGSUNG
Untuk pembeli
minibus
Suzuki Carry
Futura
Velg Racing
+
AC
+
Hadiah pilihan
(Adv. Kompas,
hal. 9, tanggal 6 juni 1992)
Manakah
pernyataan berikut ini yang paling tepat, yang menggambarkan target pembeli
yang ingin dicapai oleh advertensi tersebut?
A.
calon
pembeli yang menharapkan hadiah
B.
calon
pembeli yang memakai futura dengan velg racing
C.
calon
pembeli yang menyukai kendaraan ber- AC
D.
calon
pembeli yang menyukai dapat memilih hadiah
E.
calon
pembeli yang menyenangi kendaraan Suzuki dengan velg racing ber-AC
4.2. analisis
hubungan
Untuk membangun, Indonesia harus menetukan
urutan prioritas lebih dahulu. Ada berbagai factor yag dipakai untuk menentukan
skala perioritas tersebut, kata Soedrajad di hadapan sekitar 1000 mahasiswa
Kupang. “Tentu saja kondisi objektif masyarakat yang diapaki sebagai acuan.
Bahkan dalam hal-hal tertentu, kondisi objektif itu mungkin harus diciptakan”,
tambahnya. (Kompas, hal.2, tanggal 6
juni 1992).
Pernyataan
manakah yang paling tepat menggambaran kesimpulan wacana di atas?
A.
Sakala
prioritas menentuka keterlaksanaan suatu pembangunan
B.
Kondisi
objektif masyarakat berperan penting dalam menentukan prioritas pembangunan
C.
Kondisi
objektif masyarakat dapat diciptakan
D.
Penciptakaan
kondisi objektif masyarakat merupakan keharusan dalam pembagunan
E.
Pembangun,
skala prioritas, dan kondisi objektif masyarakat merupakan satu kesatuan.
4.3. analisis
prinsip pengorganisasian
Makan merupakan kebutuhan primer
manusia. Tanpa makan manusia tidak akan mampu mempertahankan hidupnya. Tetapi
dibandingkan dengan bernafas, makan masih lebih rendah kedudukan esensialnya
untuk mempertahankan kehidupan manusia. Orang dapat bertahan hidup tanpa makan
dalam beberapa hari. Tetapi tanpa bernafas seseorang hanya dapat bertahan hidup
beberapa menit. Jadi makan memang merupakan kebutuhan primer manusia, tetapi
urutan prioritasya masih lebih rendah dari bernafas.
Dilihat dari pengorganisasiannya, wacana
di atas merupakan paragraph yang….
A.
Lengkap
dan tersusun baik
B.
Kurang
kalimat kesimpulan
C.
Kekuangan
kalimat pokok
D.
Tidak
lengkap
E.
Tidak
memenuhi syarat
5.
Sintesis
5.1. Memproduksi
komunikasi khas
Tulislah sebuah
karangan pendek (tidak lebih dari setengah halaman) yang mengemukakan salah
satu pengalaman nyata anda yang sangat menakutkan.
5.2. Memproduksi
suatu rencana atau pengajuan suatu perangkat operasi.
Penduduk kota X
dalam tahun 1989 sebanyak 100.000 orang, dalam tahun 1992 menjadi 110.000
orang. Laju pertumbuhan penduduk dalam 20 tahun yang akan datang diperkirakan
akan stabil, karena ada program transmigrasi pengusaha kecil. Sekarang kota
tersebut mempunyai jalan raya sepanjang 50 km dan kendaraan roda empat sebanyak
1000 buah. Susunlah sebuah rencana pembangunan jalan raya di kota X, sehingga
dalam dua puluh tahun yang akan datang masih terasa nyaman bepergian walaupun
dalam waktu sibuk. Uraian Anda hendaknya mengemukakan alasan yang mencukupi
untuk mendukung rencana Anda.
5.3. Menarik
atau memproduksi seperangkat hubungan abstrak
Dua orang anak
(A dan B) diberikan uang masing-masing Rp.500,00. Bila kedua anak tersebut
tetap tinggal di desanya, maka A akan habis uangnya dalam waktu 2 hari. Tetapi,
bila kedua anak tersebut diajak ke kota, maka keduanya akan menghabiskan
uangnya dalam waktu satu hari.
Hipotesis
manakah yang paling logis dapat menjelaskan gejala tersebut di atas?
A.
A
lebih hemat dari B
B.
B
lebih hemat dari A
C.
Di
desa lebih sedikit yang dapat dibeli dari di kota
D.
Di
desa kurang banyak barang yang disukai A
E.
Kota
menawarkan barang yang beragam
6.
Evaluasi
6.1. Penilaian
(penimbangan) berdasarkan kriteria internal
Berikan satu
permasalahan (problem), tentukan satu konklusi logis dan kemudian berikan
penilaian (pertimbangan) sejauh mana terdapat ketepatan logis setiap pernyataan
bila dihubungkan dengan konklusi tadi.
Contoh :
Perhatikanlah
soal berikut ini
Penyakit yang
paling serius di Indonesia sekarang adalah….
A.
Kanker
B.
Sakit
Jiwa
C.
Sakit
jantung
D.
Influenza
Berilah
penilaian Anda terhadap butir soal di atas apakah tergolong sebagai butir soal
yang baik, sedang atau kurang. Berilah alas an atas penilaian Anda tersebut
dengan cara memberikan kriteria yang Anda gunakan untuk menilai butir soal
tersebut.
6.2. Penilaian
berdasarkan kriteria eksternal
Suatu perusahaan
akan mendirikan suatu padang golf guna mendukung program peningkatan turisme di
Indonesia. Bila dihubungkan dengan pembangunan nasional harus diusahakan sebesar-besnya
meningkatkan kesejahteraan rakyat, maka perusahaan tersebut dapat dikatakan
akan berhasil bila….
A.
Berhasil
membuat padang golf yang memenuhi kriteria internasional
B.
Dapat
meningkatkan jumlah wisatawan mancanegara mengunjungi Indonesia
C.
Memberikan
ganti rugi yang layak bagi pemilik tanah yang digunakan untuk padang golf
tersebut
D.
Mampu
member keuntungan yang layak bagi pengusaha
E.
Pengusaha
dapat lebih mengembangkan perusahaannya.
Kepustakaan
Zainul, Asmawi
dan Nasoetion, Noehl.,(1997), Penilaian
Hasil Belajar. Depdikbud.
2 komentar:
cukup membantu, terima kasih banyak
Sangat membantu terimakasih 😊
Posting Komentar